Berita

//

Disbudpar Provinsi Sumsel Siap Dukung Ayo Ngelong 23-3-23 *Alihkan Kegiatan di Lubuklinggau

2022-06-03 14:22:39 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe menerima audiensi bersama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Selatan di ruang kerjanya, Jumat (3/6/2022).

Wali Kota didampingi Plt Sekda, Imam senen serta Kepala Dinas Pariwisata Lubhklinggau, Heri Zulianta, Kepala Dinas Kominfo, M Johan Iman Sitepu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, H Dian Candera serta Kasat Pol PP, Walyusman menyampaikan terima kasih atas kunjungan dari Disbudpar Sumsel.

"Kami ucapkan terima kasih atas dilaksanakannya kegiatan launching virtual Sriwijaya Ranau Grand Fondo di Lubuklinggau. Ini adalah salah satu bentuk dukungan provinsi dalam rangka mendukung program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau 23-3-23,” kata Wako.

Dia juga meminta kepada Disbudpar Sumsel untuk dapat membantu agar kegiatan yang digelar di Sumsel dapat dialihkan ke Kota Lubukkinggau dalam rangka menyambut program Ayo Ngelong tersebut.



"Bantu juga back up Dinas Pariwisata Lubukkinggau, baik program, kegiatan maupun anggaran,” imbuhnya.

Kemudian, Kepala Disparbud Sumsel diwakili Sekretaris Disparbud, Megawaty mengatakan pihaknya siap membantu mensukseskan program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau 23-3-2023. 

“Sudah ada beberapa rangkaian acara yang akan dilaksanakan di Lubuklinggau. Salah satunya Road to SRGF, yang besok dilaksanakan di Lubuklinggau," kata Mega.

Disebutkannya pula, sebelumnya sudah dilaksanakan pelatihan start up. Kemudian pada 2023 nanti akan launching Calendar Event di Lubuklinggau, pameran keliling yang dilaksanakan di Subkoss Garuda, Workship Film yang juga digelar di Lubuklinggau.

"Itu untuk pameran keliling, biasanya museum nasional ikut serta. Jadi nanti akan ada juga museum masuk desa dan masuk sekolah," terangnya.(*/AAF)




Berita terkait:


Peringati HUT RI, Warga Lomba Biduk di KWW

Owner Sriwijaya Air 'Kenalan' Dengan Wisata Lubuklinggau

Kemah Dongeng ke-19

28 Band se-Kota Lubuklinggau Ikuti Festival Musik Akustik

Trail Adventure Tingkat Nasional Akan Meriahkan HUT Kota Lubuklinggau

Linggau Festival Band Nusantara Akan Meriahkan HUT Kota Lubuklinggau, Buruan Daftar

Woow !! Nge-Trail di Lubuklinggau Berhadiah Dua Mobil

Playground Anak-Anak Akan Dipasang Disetiap Kecamatan

50 Offroader Pacu Andrenalin di Sirkuit Petanang

Walikota Buka Linggau Expo dan Festival Band Nusantara


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 30854
  • Kemarin 17086
  • Minggu ini 78891
  • Bulan Ini 168552
  • Total 1976176

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?